IhhSVHaP1dnP3Eylz5vc31dhr7s

Kamis, 14 Agustus 2014

Arti Tanda Jaringan E, G, H, dan 3G Pada Smartphone Android

Pada smartphone android ada beberapa kode jaringan mobile data yang tampak di pojok kanan atas layar, yakni G, E, 3G, hingga H. Lalu apa sih maksud dari kode-kode huruf tersebut?

Bila Anda memperhatikan, setiap kali kode berubah maka kecepatan data koneksi internet mobile Anda pun akan berubah. Pasalnya tiap huruf mewakili jaringan yang saat itu tersedia dan tertangkap di smartphone android Anda. Yuk simak satu persatu.

G atau GPRS
Bila nampak kode huruf G, jangan heran bila smartphone android Anda lemot untuk browsing atau download. Ini merupakan kode untuk GPRS dengan teknologi 2G (2.5G) di mana kecepatan transfer datanya maksimal 50 kbit/s.

E atau EDGE
Kode E mungkin menjadi yang paling sering nampak, walau tetap membuat cukup kesal karena lemot. Kode ini masih berada satu level dengan GPRS dan menggunakan jaringan 2G (2.75G). Kecepatannya sedikit lebih baik dengan transfer datanya 250 kbit/s maksimal.